Alasan Kenapa Saya Jatuh Cinta dengan BTS

Februari 18, 2022


Kamu penggemar BTS juga? Kalau iya, mungkin alasanmu suka sama BTS beda-beda tipis dengan alasanku, nah tapi kalau kamu bukan penggemar BTS dan sekedar nyasar ditulisan ini, coba baca sampai selesai siapa tau hatimu ikut tergerak dan oh sekedar info saya juga bukan K-Popers.

Kapan pertama kali kenal BTS?

Saya tau dan dengar BTS mungkin sekitar tahun 2017. Saya tidak pernah update informasi tentang K-Pop bahkan bisa dibilang saya kurang suka dengan lagu-lagu K-Pop. Tahun 2018 saya sempat lihat beberapa postingan di instagram yang membahas album terbaru BTS Love Yourself tapi karena memang saya kurang suka sama K-Pop saya hanya melewati postingan itu tanpa benar-benar membacanya.

Akhir tahun 2021 kemarin saya nonton acara penghargaan American Music Award dan lihat BTS membawa 3 penghargaan sekaligus. Jadi saya langsung penasaran seperti apa sih sepak terjangnya si BTS ini? Terus saya langsung searching dan cari tau alasan dibalik ketenaran BTS dan dari sinilah alasan jatuh cinta itu dimulai.

Setelah membaca beberapa artikel tentang BTS, tentang pencapaian mereka, perjuangan mereka hingga sukses bahkan sudah menjadi aset negara, membuat saya yang membaca merasa bahwa BTS layak mendapatkan banyak penghargaan.

Setelah tau prestasi mereka, saya cari tau tentang lagu-lagu mereka beserta liriknya yang katanya punya makna yang dalam. Ini yang paling bikin jatuh cinta, dengerin lagu BTS sambil membaca terjemahan liriknya saya merasa seperti dipeluk, dirangkul bahkan dimengerti dan pertama kalinya saya merasa seperti itu saat mendengarkan lagu. Saya merasa seperti menemukan support system yang benar-benar tau masalah yang sedang saya hadapi dan mereka ada untuk mendukung.

Saya menyukai BTS karena mereka bukan hanya sekedar bermusik tapi mereka memiliki value yang selalu mereka pegang dan itulah yang membuat mereka memenangkan hati banyak orang tanpa kenal usia.

Hal yang saya pelajari dari BTS adalah jangan berusaha menjadi orang lain agar diterima dan diakui, tapi jadilah dirimu sendiri, lakukan yang terbaik dengan perasaan tulus, suatu saat orang lain akan menerima dan mengakui keberadaanmu.

Btw, saya ngebiasin V, suka banget sama suaranya. Entah kenapa kalau dengar suara beratnya apalagi pas tengah malam ditengah ruangan yang gelap kayak dibawa kedunia lain, dunia yang asing tapi menyenangkan, Hihi. Tapi saya juga suka sama Suga yang hard worker dan passionate, berarti posisi Suga disini bias wrecker.

Segitu dulu cerita saya kali ini semoga memberi manfaat dan insight baru bagi kamu yang belum kenal dengan BTS.

You Might Also Like

0 Comments

Popular Posts

Subscribe